- Terbit pada
- • Blogging
Cara Mendapatkan Akismet API Key Gratis
- Penulis
-
-
- Pengguna
- faniri
- Artikel oleh Penulis ini
- Artikel oleh Penulis ini
-
Akismet adalah sebuah plugin yang powerfull untuk menangkal spam di blog kita. Baik itu di dalam komentar artikel, atau melalui halaman kontak di blog. Saya sendiri menggunakan Akismet karena jengkel dengan email spam yang masuk melalui halaman kontak. Untuk halaman artikel, saya tidak terlalu memikirkan karena saya menggunakan komentar Disqus.
Kalau Anda menggunakan plugin Jetpack, maka aktifasi Akismet ini akan lebih mudah dilakukan. Cara di bawah yang akan saya bagikan adalah untuk Anda yang tidak menggunakan plugin Jetpack, seperti saya.
Untuk bisa mengaktifkan akismet di blog, kita membutuhkan API Key. Lalu, bagaimana cara mendapatkan API Key Akismet ini ?
Cara Mendapatkan Akismet API Key Gratis
- Install dan aktifkan plugin Akismet. Secara default, plugin akismet sudah ada bersama dengan plugin "Hello Dolly" pada installan default Wordpress.
- Setelah aktif, klik tombol Activate your Akismet Account.
- Kita akan diminta untuk memasukkan API Key. Tapi, karena kita belum punya, maka kita harus membuatnya dahulu. Untuk membuatnya, klik Get your API Key. Atau Atur Akismet Anda.
- Anda akan dibawa ke halaman registrasi.
- Pilih "Personal", kemudian drag nilai subscribtion (di sebelah kanan) ke nilai $0.
- Isi keterangan di sisi kiri, mulai dari email, nama, dan weblog kita.
- Centang semua syarat dan kondisi yang diperlukan.
- Klik Teruskan/Continue.
- Kode API Key akan dikirimkan ke email yang digunakan untuk mendaftar.
- Copy API Key yang dikirimkan ke email. Lalu pastekan ke bidang aktifasi Akismet secara manual.
- Koneksikan.
- Selesai
Itu dia cara mendapatkan akismet API Key gratis dan menggunakannya.
Integrasi Akismet dengan Contact Form 7
Kalau Anda menggunakan plugin Contact Form 7 untuk halaman kontak Anda, Akismet bisa diintegrasikan di formulir kontak kita. Caranya sangat mudah. Anda hanya perlu menambahkan akismet:author
untuk field nama, dan akismet:author_email
untuk field email. Untuk lebih jelasnya, lihat gambar di bawah.